HP : webOS Tak Jadi Mati

Diposting oleh Dark Cyber on Rabu, 12 Oktober 2011


detail berita
webOS

Credit To Okezone.com
CALIFORNIA - Meski mengaku sudah menghentikan pengerjaan WebOS untuk tablet TouchPad, Hewlett Packard (HP) mengaku tetap gunakan OS tersebut untuk jajaran printer mereka.

Seperti yang dikutip dari Pocket-Lint, Senin (3/10/2011), saat ini mungkin webOS sedang menjadi bahan pembicaraan karena dirumorkan akan dibeli oleh Amazon, namun pemberitaan tersebut tidak menghentikan HP untuk tetap menggunakan OS tersebut untuk digunakan di printer mereka.

Seorang juru bicara HP mengatakan bahwa mereka kini sedang mengerjakan webOS untuk jajaran printer keluaran mereka. "HP saat ini sedang coba menggunakan webOS untuk jajaran printer profesional Designjet," ujarnya.



Pernyataan tersebut seperti sebuah indikasi bahwa HP akan segera menerapkan webOS untuk produk-produk printer mereka. Meskipun begitu beberapa sumber Pocket-Lint belum yakin apakah HP akan meluncurkan sesuatu yang baru terkait pernyataan mereka tersebut.

Selain itu, pernyataan dari HP tersebut juga menyiratkan bahwa webOS ke depannya tidak hanya bisa digunakan untuk tablet saja, tapi juga untuk produk lainnya.

Sebelumnya pada bulan Mei tahun 2010, CEO HP Mark Hurd, mengatakan bahwa mereka ingin agar webOS bisa digunakan untuk printer yang terkoneksi ke internet.

"Di luar ponsel, Anda akan melihat bahwa OS tersebut akan berfungsi untuk produk seperti printer," ungkapnya.

Tapi sebelum mengeluarkan produk baru, nampaknya HP harus terlebih dahulu membenahi urusan internal mereka, karena sudah banyak mengganti CEO dalam kurun waktu dua tahun terakhir.

{ 0 komentar... read them below or add one }

Posting Komentar

Silahkan Disampaikan Kalo Ada Yang Kurang Paham :D
Kritik Dan Saran Sangat Membantu Demi Kenyamanan Sobat Blogger :D